Senin, 20 November 2023

Tanda cinta kepada Allah menurut kitab suci Al-Qur'an yg mulia:

 Bismillah 



1.  Mendahulukan cinta kepada Allah, yaitu amal-amal yang Allah cintai di atas kecintaan kepada kesenangan hidup, seperti anak-anak, pasangan hidup, harta, jabatan, perdagangan, properti, kebun, kendaraan, dll.  Dalilnya QS. At-Taubah ayat 24.


2. Mengikuti Rasulullah, yaitu melakukan apa yg beliau Shallallahu 'Alaihi Wassalam perintahkan, dan meninggalkan apa yg beliau larang.  Dalilnya QS. Ali Imran ayat 31-32.


3. Lemah lembut kepada orang-orang beriman.  


4. Bersikap keras dan tegas terhadap orang2 kafir. 


5.  Berjihad di jalan Allah dengan jiwa, harta, tangan dan lisannya. 


6. Tidak goyang dengan celaan orang yg suka mencela.


No. 3, 4, 5 dan 6 dalilnya QS. Al-Ma'idah ayat 54, Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:


يٰۤـاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَنْ يَّرْتَدَّ مِنْكُمْ عَنْ دِيْـنِهٖ فَسَوْفَ يَأْتِى اللّٰهُ بِقَوْمٍ يُّحِبُّهُمْ وَيُحِبُّوْنَهٗۤ ۙ اَذِلَّةٍ عَلَى الْمُؤْمِنِيْنَ اَعِزَّةٍ عَلَى الْكٰفِرِيْنَ ۖ يُجَاهِدُوْنَ فِيْ سَبِيْلِ اللّٰهِ وَلَا يَخَا فُوْنَ لَوْمَةَ لَآئِمٍ


"Wahai orang-orang yang beriman! Barang siapa di antara kamu yang murtad (keluar) dari agamanya, maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum, Dia mencintai mereka dan mereka pun mencintai-Nya, dan bersikap lemah lembut terhadap orang-orang yang beriman, tetapi bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad di jalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. " (QS. Al-Ma'idah ayat 54).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar